Pages

Logos

Logos

Sunday 13 November 2011

The Mad Man on My Mind!

Jujur, sampe sekarang akku masii belum ngerti sama apa yg akku alami dan akku rasain...
akku tulus menyayangi seseorang, dan harus ku akui bahwa perasaan ini sangat dalam dan bahkan mungkin terlalu dalam.. selama ini akku mendambakkan sosok dewasa yang mampu memberi cita, cinta, dan warna dalam hidupku.. dan akku pikir, dialah orang yg tepat!
sejak awal, dia bilang : "pada dasarnya semua cowok itu brengsek!" , dan kesalahanku adalah.. akku tak pernah serius mencamkan kata2 itu!
Akku acapkali cemburu melihat keakraban dia dengan beberapa wanita kenalannya, juga saat dia mengisahkan wanita lain di kedua telingaku... akku angap wajar.. mungkin niat nya cuma buat have fun dan hanya sekedar ingin memberikan sulutan motivasi.. tp di pikir2, bisa jadi juga kalo sejak dulu dia memang brengsek dan gampangan sm cewek! yah! cemburu memang tanda sayang, tp itu menandakan gejala ketidakpercayaan diri.. seandainya akku yakin bahwa akku pantas untuknya, mungkin akku tak perlu cemburu! tapi bagaimanapun, akku memang berhak cemburu!
Saat menjadi miliknya, setiap hal kecil yg kulakukan, harus kulaporkan padanya! setiap kejadian kecil yg akku alami, dia tanyakan sampai ke akar2nya.. setiap kesalahan yg akku perbuat, dia luruskan bahkan sampai amarah dan tangisnya tumpah! akku pikir, ini tanda sayang darinya.. walaupun jauh, akku tak pernah absen mendengarkan rasa lelahnya bergelut dengan dunia yg dikejarnya.. akku tampung setiap keluhannya, akku merasakan peluh dan penderitaannya, akku senang mendengar suara dengkuran lelahnya, akku senang mencabuti uban2 di kepalanya, akku senang mencucikan pakaiannya, akku senang melayani dia walau akku terlihat seperti seorang pembantu sekalipun! kelemahan2 dan kekurangan2nya lah yg membuat akku justru semakin sayang padanya, membuatku ingin selalu di sampingnya untuk bisa merawatnya dalam keadan apapun! akku anggap mungkin ini cinta sejati...
Saat dia merasa bingung dalam menentukan suatu hal, dia minta akku memberikan pendapat, padahal usiaku 11 tahun lebih muda darinya.. dan saran yg akku berikan mungkin hanya akan dianggap sebagai celotehan burung pipit oleh orang2 dewasa seumurannya.. tp disinilah akku merasa sangat dihargai.. akku merasa yakin dia sayang sama akku... dan apa yg menjadi kesenangannya, akhirnya menjadi kesenanganku juga. akku sangat yakin dan berharap, dialah yg terakhir! karena keyakinan inilah, akhirnya akku berusaha mati2an menjaga cintanya, berusaha menjadi lebih baik dan lebih pantas untuknya! akku sama sekali tak ingin kehilangannya! tapi akku juga sama sekali tak pernah membayangkan jika dia pun melakukan hal-hal yg tersebut diatas terhadap orang lain, bersamaan dengan terhadapku! akku bahkan sering berkata : "akku tak tau apa yg akan terjadi jika akku kembali terkhianati, terlebih olehmu! so its better to leave me than to hurt me!" dan apa jawabnya? dia bilang: "akku ga akan pernah ninggalin kamu! akku ngga akan ngelepasin kamu karena belum tentu ada org yg bisa sayang sama akku seperti kamu!" .. dan janji itu ternyata memang sangat mudah untuk diingkari...
Akku memang sempat merasakan perubahan drastis pada dirinya, dan akku pikir itu karna sikapku yg ke-kanak2an! maka akku anggap semuanya hal yg wajar! akku bahkan sempat mergokin dia bersama wanita lain. namun akku tetap anggap itu kesalahanku. kesalahan karna akku telah membuatnya tak setia.. dari situ, akku berusaha meningkatkan kualitas cintaku, walaupun seringnya akku sakitt karnanya!! akku menahan rasa sakit itu seolah karna itu adalah karmaku karena tak bisa menjadi dewasa mengimbanginya.. akku sama sekali tak pernah berfikir bahwa sejak awal dia memang tak pantas ku cintai, terlebih ku korbani segalanya..
Akku tak pernah menuntut apapun darinya selain perhatian! bahkan kesetiaannya pun tak pernah akku permasalahkan! akku hanya ingin tau, bahwa dia mencintaiku!
Akhirnya, hanya karena pertengkaran kecil, kami memutuskan untuk berpisah.. mungkin saat itu aku juga lelah menghadapi sikapnya.. akku lelah menyimpan rahasia terperih tentangnya selama ini, aku lelah berpura melihat kesetiaanya, mengagungkan cintaku yg tak pernah dia agungkan.. mencurahkan rasa sayangku yg sama sekali tak pernah ia hargai.. akku sakitt!!!
Padahal beberapa saat sebelum kami berpisah.. kami sempat membicarakan tentang masa depan kami.. tentang pernikahan, tentang rumah tangga, tentang gaji dan pengelolaannya, dsb. dan itu ternyata hanya mimpi yg ia ciptakan untuk membuatku jatuh suatu saat dalam waktu yg dekatt!
2 tahun lebih akku bersamanya.. (Juni 2009 - Oktober 2011) .. ternyata hanya kurang dari 5 bulan akku memilikinya utuh... akku tak tau persis berapa bulan cintanya utuh karna akku tak pernah menanyakannya, sebab percuma, karena kebohongan selalu menjadi senjata andalannya! dan itulah yg akhirnya memaksaku mencari tau sendiri kebenarannya.. dan yang akku dapat, ternyata dia telah menjalin cinta dengan wanita lain teman sekantornya sejak Oktober 2009 .. belum lagii wanita dunia maya selingkuhannya, dan wanita lain dalam kantornya yg juga dia jadikan pacar.. jika masih ada wanita lain, rasanya akku tak perlu dan tak ingin tau!! bahkan jika ada wanita yg dia pacari sebelum akku, dengan kata lain bahwa akku juga tak lebih dari selingkuhan!! AKU TAK MAU TAU!!!
Akku sayang dia, tp jika setiap wanita yg menyukainya dia jadikan pacar, apakah pantas orang seperti itu akku pertahankan? tak ada yg bisa menjamin bahwa dia bisa setia sampai akhir hayatnya.. kata sayang yg selalu kau lontarkan kini, bagiku tak lebih dari sampah kemunafikan.. sama sekali tak ada artinya lagi! ku rasa, akku sudah mati rasa!!
Dan akku seperti ingin tertawa terbahak melihat wanita yg begitu mempertahankannya, begitu menunjukkan cintanya di depan semua orang, untuk dia yg pernah sangat menyakiti hatinya.. mungkin saja wanita itu tak salah.. mungkin juga dia memang tidak bodoh.. dan mungkin dia memang wanita terbaik untuk orang yg akku sayang.. tak menutup kemungkinan dia jugalah yg akhirnya menjadi pilihan org yg akku sayang, dia karena kegigihan cintanya...
Mungkin disini akku kalah... tapi akku selalu bersyukur... akku menyayanginya, tapi saat ini akku sangat membenci kelakuannya.. seandainya akku bisa menjadi satu2nya cinta dalam hatinya.. akku bisa membahagiakan dia, karna akku akan selalu berusaha memberikan apapun demi kebahagiaannya... namun sekarang, bagaimana bisa akku percaya pada org yg jelas2 telah sangat membohongiku dan mengkhianati kepercayaanku! bagaimana bisa akku menghormati dia sedangkan sifatnya ternyata sangat tak pantas untuk dihargai.. yang kuingat, dia selalu bilang, "akku ngga mau kamu kayak mantan akku.. selingkuh! karena sikap seperti itu sangat ngga pantas untuk di tiru!!" dan kenyataannya, dia sendiri yang lebih dari selingkuh!
Sampai sekarang akku tak pernah tau apa yang membuat sikapnya seperti ini.. ini adalah akibat dari pengkhianatan mantannya? karena akku tau dia tak pernah sanggup melupakannya. ataukah mungkin ini memang sudah menjadi watak dia sejak dari dulu namun selama ini dia sangat pandai menutupinya dengan kedok kealiman.. munafik! namun sejujurnya akku berharap, jawabannya adalah bahwa dia sesungguhnya memiliki hati yang baikk dan setia.. walaupun dengan begitu, berarti akku harus menerima kenyataan bahwa selama ini akku hanya tak lebih dari sekedar pelampiasan cintanya saja.. tak apa...
Dan sampai saat ini, bahkan kata maaf pun sama sekali belum pernah ku dengar... kejujurannya tentang semua ini tak pernah akku dapatkan.. lalu bagaimana akku bisa memaafkan dia yg telah menorehkan luka dalam namun tak pernah mau berjiwa besar meminta maaf atau setidaknya mengakui kesalahannya?!! dia diam dalam dosanya..
Mungkin, maaf dari orang seperti ku memang tak ada gunanya bagi dia.. kebencianku terhadapnya tak akan memebrikan pengaruh apa2.. dan akku harus kembali menyadari, bahwa begitu tak berharganya akku di mata dia.. akku begitu menyesali diriku sendiri yang tak pantas menjadi berarti!!
Terkadang akku merasa sedih melihat dia seperti ini.. dia seperti membutuhkan sosok yg bisa menyadarkan jiwanya.. mampu mengubah sifatnya.. namun akku sadar bahwa akku belum dan bahkan mungkin tak akan pernah mampu menjadi sosok itu.. karena akku sadar, masii banyak yg harus ku perbaiki dalam diriku sendiri... akku hanya bisa mendoakan, semoga dia bisa berubah dan selalu mendapatkan yang terbaik.

1 comment:

  1. Mudah2an teh ani mendapatkan seseorg yg benar2 layak..terlebih menyayangii teh ani dgn kejujuran dan kasih sayang....Aamiin..

    ReplyDelete